Wow, Aplikasi iPad Bisa untuk Melatih Kera ??

Senin, 03 September 2012 | komentar






WASHINGTON - Sebagai bagian dari program bernama "Apps for Apes", sebanyak 12 kebun binatang yang ada di dua negara telah dilengkapi dengan perangkat iPad. Perangkat gadget tersebut digunakan dalam waktu pengayaan atau melatih orangutan berbulu merah asli Indonesia dan Malaysia.

detail berita 

"Kami menemukan, serupa dengan manusia, kera juga senang menyentuh tablet, menonton video pendek David Attenborough misalnya. Selain itu, mereka juga gemar melihat hewan lainnya dan orangutan," ujar Richard Zimmerman, Founding Director of Orangutan Outreach yang berbasis di New York City, seperti dilansir Reuters.

Richard mengatakan, dua kali sepekan, orangutan diberi akses untuk menggunakan tablet. Hewan mamalia ini menghabiskan waktu mulai dari 15 menit hingga setengah jam menggunakan aplikasi yang berbeda, tergantung pada aplikasi apa yang menarik perhatian mereka.

Aplikasi tersebut diarahkan terhadap anak-anak untuk menstimulasi aktivitas seperti menggambar, mendengar musik dan game yang mendukung daya ingat. Jenis aplikasi yang merangsang aktivitas tersebut merupakan aplikasi yang populer dengan kera.

Di kebun binatang Toronto, petugas kebun binatang Matthew Berridge menggunakan aplikasi seperti Buddy Doodle untuk menggambar, Montessori Counting Board untuk menghitung dan Activity Memo Pocket untuk merangsang daya ingat. Selain itu, kera juga gemar memutar video Youtube.

Zimmerman mengatakan, kegemaran kera hampir mirip dengan manusia terkait penggunaan perangkatgadget maupun aplikasi tersebut. Ia menambahkan, orangutan juga merupakan salah satu hewan primata yang paling cerdas, dengan tingkat kecerdasan yang setingkat dengan seorang anak muda.

Lebih lanjut Zimmerman mengatakan, petugas kebun binatang melakukan pengamatan terkait aplikasi komunikasi bagi kera yang mengidap autis. Sehingga, dapat membantu hewan itu untuk dapat mengekspresikan diri dengan lebih baik.

"Umpamanya terdapat orangutan yang sakit gigi. Maka, hewan itu akan dapat menggunakan iPad pada gambar yang berhubungan dengan gigi dan berinteraksi dengan hal itu," jelas Zimmerman.

Beberapa hewan primata itu sangat cerdas, namun mereka tidak menggunakan tangan ketika menggunakan gadget tersebut. Orangutan di Center for Great Apes di Wauchula, Florida, sangat ingin menggunakan iPad yang diinteraksikan melalui kaki mereka untuk navigasi layar sentuh.
Share this article :

Posting Komentar

 
Copyright © 2012. Komang ZONES - All Rights Reserved
Created by Komang ZONES